Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

√ Laptop Terbaik untuk Mahasiswa Teknik Sipil Paling Murah

Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Teknik Sipil - Setelah teman-teman diterima di Universitas, pastinya akan ada sederet tugas yang harus dikerjakan. Tugas-tugas ini tentu harus diselesaikan sebelum tenggang deadline agar pikiran dan hati menjadi lebih tenang.

Untuk itu, perlu alat yang bisa membantumu untuk menyelesaikan tugas-tugas tersebut, salah satunya laptop. Kebetulan sekali, kali ini .com akan membahas beberapa rekomendasi laptop terbaik untuk mahasiswa teknik sipil.

Seperti yang kita tahu bersama, mahasiswa teknik sipil biasanya banyak mempelajari tentang rekayasa bangunan dan akibat pembangunan sipil terhadap lingkungan. Tak heran, banyak juga proyek yang harus dikerjakan dengan menggunakan bantuan software desain/rancang bangun seperti AutoCAD, Google Sketchup dan S.A.P.

 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Teknik Sipil  √ Laptop Terbaik untuk Mahasiswa Teknik Sipil Paling Murah

Di dalam dunia rancang bangun jaringan, software seperti AutoCAD sudah menjadi kebutuhan pokok karena menggambar secara manual itu terkesan ribet dan tidak efisien. Aplikasi seperti ini bisa digunakan mahasiswa teknik sipil untuk berbagai keperluan seperti kontruksi baja dan beton, menghitung momen mekanika teknik dan lain sebagainya.

Untuk mahasiswa teknik sipil sebenarnya bisa menggunakan laptop entry level hingga high-end level. Semuanya tergantung dari bugdet dan kebutuhan yang kamu miliki, namun tentu saja ada baiknya memilih laptop dengan prosesor gahar, harddisk besar dan VGA yang jernih.

Karena hal ini bisa sangat menunjang aktivitas desain dan berbagai kebutuhan yang harus diselesaikan.

Jika kamu mahasiswa teknik sipil dan ingin membeli laptop yang cocok, simaklah beberapa ulasan mengenai daftar laptop terbaik untuk mahasiswa teknik sipil berikut ini:

1. Lenovo Edge E330-1A1

Laptop pertama yang kami rekomendasikan adalah Lenovo Edge E330-1A1. Laptop besutan lenovo ini dibekali otak Intel Core i3 2.5 GHz, VGA NVIDIA GT610M, HDD sebesar 500 GB dan memori RAM DDR3 sebesar 4 GB.

Dengan ukuran layar 13.3 inch, laptop ini terbilang cukup minimalis dan fleksibel dibawa kemana-mana. Laptop Lenovo Edge E330-1A1 dibanderol dengan harga sekitar Rp 5-6 jutaan.

2. Lenovo IdeaPad 310-141KB

Laptop yang cocok untuk mahasiswa teknik sipil berikutnya adalah lenovo Ideapad seri 310-141KB. Prosesor laptop ini sudah menggunakan Intel Core i5 dengan kecepatan 3.1 GHz, cukup sangar untuk kelas middle-end.

Kartu grafisnya sudah menggunakan NVIDIA GeForce yang terbukti sangat berkualitas, untuk main game berat juga oke-oke saja. Apalagi dengan dukungan RAM 4GB DDR3, harddisk HDD sebesar 1 TB dan ukuran layar sekitar 14 inch. Ini sih sudah bisa membantu banget untuk mahasiswa jurusan teknik sipil. Harganya juga tidak mahal-mahal amat, sekitar Rp 7 jutaan saja.

3. Lenovo IdeaPad S410P-8757

Masih dengan laptop lenovo, kali ini kita akan mengulas sedikit mengenai seri Lenovo IdeaPad S410P-8757. Laptop ini dibekali dengan prosesor Intel Core i3 dengan kecepatan 2 GHz. Penyimpanan internal sebesar 500 GB HDD, VGA NVIDIA GeForce, RAM 4 GB DDR3 dan layar berukuran 14 inch.

Selain itu juga, laptop ini sudah didukung sistem operasi Windows 8 yang bisa memudahkanmu untuk beraktivitas. Harga laptop ini sekitar Rp 5 jutaan saja dan amat sesuai dengan spesifikasinya.

4. Asus Transformer Flip TP301UJ

Selanjutnya kita beralih ke produk milik Asus yaitu seri Transformer Flip TP301UJ. Laptop ini memang sedikit lebih mahal dibandingkan dengan rekomendasi laptop yang sebelumnya. Meskipun begitu, laptop ini sudah sangat siap membantu tugas dan pekerjaan para mahasiswa teknik sipil.

Entah itu pekerjaan ringan atau pun pekerjaan berat, semuanya mungkin bisa di handle dengan laptop yang satu ini. Asus Transformer Flip TP301UJ mempunyai prosesor Intel Core i7, storage sebesar 1 TB HDD, layar 13.3 inch, RAM 8 GB DDR3L dan kartu gravis NVIDIA GeForce 2GB.

Selain itu, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 beserta aksesoris DVD, bluetooth dan kamera. Laptop canggih ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 10 - 11 juta rupiah.

5. Asus Zenbook 3 UX390UA

Di jajaran laptop mahasiswa teknik sipil, selanjutnya ada Asus Zenbook 3 UX390UA. Prosesor laptop ini sudah menggunakan Intel Core i5 dengan kecepatan 2.3 - 2.8 GHz. Meskipun VGA-nya masih menggunakan Intel HD Graphics, namun laptop ini sudah didukung storage SSD sebesar 256 GB dan RAM 4 GB.

Ukuran layar laptop ini sekitar 13.3 inch yang bisa dikatakan cukup minimalis. Windows 10 juga sudah hadir menemani spesifikasi pada laptop Asus Zenbook 3 UX390UA ini.

Harga laptop ini sekitar Rp 12 jutaan, cukup mahal memang untuk ukuran laptop minimalis. Namun justru di sinilah laptop ini bisa membantu berbagai kebutuhan mahasiswa, laptop yang minimalis tapi spesifikasinya cukup gahar.

6. Asus A43SV-VX072D

Laptop ini sudah menggunakan prosesor Intel Core i3 dengan kecepatan 2.3 GHz. Kartu grafisnya memakai NVIDIA GeForce sedangkan storagenya masih menggunakan HDD 640 GB. Memori RAM-nya menggunakan DDR3 ukuran 2 GB dan ukuran layar 14 inch.

Laptop ini juga dilengkapi dengan DVD, bluetooth, camera dan sistem operasi Windows 8. Sangat recomended buat anak teknik sipil, soalnya harga laptop ini juga cukup terjangkau sekitar Rp 5 jutaan.

7. Asus A43SV-VX072D

Laptop terbaik untuk mahasiswa teknik sipil yang selanjutnya adalah Asus A43SV-VX072D. Prosesor laptop ini sudah menggunakan Intel Core i5 2.8 GHz. Spesifikasi lainnya, laptop ini menggunakan VGA NVIDIA GeForce, HDD 1 TB, RAM 4 GB DDR4 dan ukuran layar 14 inch.

Laptop Asus A43SV-VX072D ini juga sudah dilengkapi DVD, bluetooth dan kamera. Harga laptop ini sekitar Rp 7 jutaan, jadi cukup imbanglah dengan spesifikasi yang ditawarkan.

8. Dell Inspiron 14-3459

Selanjutnya, mari kita ulas salah satu laptop dari vendor Dell. Laptop yang akan kita bahas adalah Dell Inspiron 14-3459. Otak laptop ini juga sudah cukup mumpuni yaitu menggunakan Intel Core i5 2.8 GHz.

Kartu grafis laptop ini juga menggunakan AMD Radeon R5 yang memungkinkan penggunaan aplikasi berat. Laptop ini juga memiliki penyimpanan internal sebesar 500 GB HDD, memori RAM 4 GB dengan ukuran layar 14 inch. Laptop ini juga sudah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 dan harganya sekitar Rp 7 jutaan.

Nah itulah beberapa rekomendasi laptop terbaik yang cocok untuk mahasiswa teknik sipil. Hampir semua laptop yang sudah disebutkan di atas dapat membantumu untuk mengerjakan berbagai tugas dan pekerjaan sebagai mahasiswa.

Laptop-laptop yang kami sebutkan tadi menawarkan performa yang cukup bagus, terutama untuk masalah desain rancang bangun. Maka dari itu, daftar laptop tersebut kami rekomendasi kan buat kamu yang ingin membeli laptop untuk menunjang semua aktivitas di perkuliahan.

Kalau kamu ingin menggunakan laptop dengan kinerja yang stabil dan cukup kenceng, cobalah untuk membeli salah satu laptop di atas. Akan tetapi, kalau ternyata tugas kuliah mu tidak terlalu berat maka lebih baik memilih laptop dengan harga yang cukup terjangkau.